Visi Sekolah

UNGGUL DALAM PRESTASI BERDASAR IMAN DAN TAQWA SERTA BERILMU PENGETAHUAN DAN BERKEPRIBADIAN AKHLAQ MULIA

Ekstra Komputer

Pertemuan 2
Mengenal Windows
Apa itu Windows ?
Windows adalah program yang diciptakan sedemikian rupa yang ditempatkan pada media harddisk sebagai sistem operasi untuk memaksimalkan kemampuan perangkat keras dan perangkat lunak komputer. Tanpa sistem operasi, kita tidak dapat menggunakan program yang ada di komputer.
Windows dikeluarkan oleh perusahaan perangkat lunak terbesar didunia, yaitu Microsoft Corporation. Sistem operasi yang telah dikembangkan sejak tahun 1992 antara lain : Windows 31 tahun 1992, windows 95 tahun 1995, windows 2000 dan Me tahun 2000, windows Xp tahun 2001, windows vista tahun 2006 dan windows 7 tahun 2010.
A.       Bagaimana menjalankan windows 7 ?
Langkah-langkahnya sebagai berikut :
1.      Tekan tombol power pada CPU dan Monitor


2.      Tunggulah sampai muncul tampilan Windows


3.      Kamu sudah bisa menjalankan Windows 7.
B.        Bagian-bagian dari windows 7?
       Setelah kita menjalankan komputer, lihatlah bagian-bagian berikut :
Desktop adalah area yang difungsikan sebagai penempatan icon (gambar kecil) atau shortcut dari software yang sudah dipasang.
Menu start : Berisi menu untuk membuka berbagai program serta pengaturan windows dan hardware.
Taskbar adalah Kotak persegi panjang yang berisi menu start, jam digital, serta menampilkan judul program yang masih terbuka.
C.        Membuat Folder untuk Menyimpan Data
     Untuk menyimpan file-file dalam komputer yang kita buat atau yang kita punya agar mudah dalam mencarinya, kita harus membuat folder. Folder ini dapat kita artikan sebagai rak untuk mengelompokan data.
Langkah membuat folder :
1.       Klik Windows Explorer

2.       Klik local disk (C) kemudian klik New  folder


3.       Ketikan nama folder yang kamu buat tadi
4.       Tekan Enter

D.        Mengubah Nama Folder Dan Menghapus Folder
          Langkah mengubah nama folder :
·         Klik kanan pada folder yang mau diganti nama
·         Pilih rename pada menu shortcut
·         Ketikan nama folder yang diinginkan
·         Akhiri dengan menekan Enter
           Langkah menghapus folder :
·         Klik kanan pada folder yang mau diganti nama
·         Pilih delete pada menu shortcut

E.        Sekarang bagaimana cara menutup Windows 7 sesuai prosedur?
Begini caranya :
·         Klik Menu Start à klik shut down

Untuk Download Materi, Klik link berikut :
http://www.scribd.com/fullscreen/80855408?access_key=key-1oi5pguuya7s70mkkqq1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perhatian!

Untuk melihat-lihat isi blog kami, silahkan klik menu yang tersedia di atas. Mohon komentar ditulis menggunakan bahasa yang santun.